Jumat, 23 Maret 2012

Pidato "PENGARUH SINETRON BAGI PERKEMBANGAN REMAJA"


Selamat pagi , salam sejahtera bagi kita semua dan assalamualaikum wr wb.
Kepada yang terhormat bapak guru selaku guru bahasa Indonesia, serta teman  teman sekalian yang saya banggakan.
Pertama tama marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa , oleh karena berkat, rahmat dan penyertaan-Nyalah sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat.  Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya untuk menyampaikan sepatah dua patah kata mengenai “ PENGARUH SINETRON BAGI PERKEMBANGAN REMAJA “
Sinetron merupakan kepanjangan dari sinema elektronik yang berarti sebuah karya cipta seni budaya yang ditayangkan sebagai hiburan bagi para masyarakat.
Kita tahu bahwa saat ini sinetron adalah tayangan paling populer di indonesia. Semua kalangan menyukainya mulai dari ibu-ibu, bapak-bapak, bahkan saat ini remaja juga adalah salah satu kalangan pencinta  sinetron.
Sinetron memberikan pengaruh yang sangat besar bagi remaja, karena fakta membuktikan bahwa sebagian dari waktu remaja diluangkan untuk menonton dan tayangan yang ditonton adalah sinetron.
Tidak dapat kita pungkiri bahwa sinetron merupakan hiburan yang menarik, selain alur ceritanya yang menarik juga banyak nilai kehidupan yang dapat di petik dari dalamnya. Dengan menonton sinetron remaja dapat mempelajari hal-hal positif yang terkandung didalamnya.
Kita tahu bahwa segala sesuatunya pasti memiliki dampak positif dan dampak negatif, disisi positif sinetron merupakan media hiburan yang mendidik, namun disisi negatif sinetron bagaikan pisau tajam yang siap merusak perkembangan remaja. Sinetron dapat menyebabkan kecanduan bagi para remaja, mengapa ? karena sinetron adalah sinema yang tidak hanya tidak ditayangkan satu episode saja namun ditayangkan sampai ratusan bahkan ribuan episode. Kecanduan ini dapat mempengaruhi fisik remaja karena keseringan menonton dapat merusak sel-sel syaraf yang ada di otak .
Bapak guru dan teman-teman sekalian.
Di dalam tayangan sinetron tak jarang kita menjumpai adegan-adegan kekerasan dan adegan yang mempertontonkan gaya hidup yang berlebihan, apakah hal ini berpengaruh bagi remaja ? Ya, tentu saja. Kita tahu bahwa masa remaja adalah masa yang sangat rentan, karena masa remaja adalah masa dimana sesorang mencari jati dirinya. Pada masa inilah kita para remaja kebanyakan meniru apa yang kita lihat. Dalam kenyataannya memang benar, tak jarang remaja yang kita lihat saat ini menirukan kekerasan seperti yang ditayangkan di dalam kebanyakan sinetron contohnya adalah kekerasan yang terjadi antar kelompok remaja (geng). Bukan hanya kekerasan , tapi juga gaya hidup yang berlebihan yang banyak diritukan para remaja  mulai dari gaya berpakaian, gaya berbicara dan masih banyak lagi.
Sinetron memang media yang sangat menghibur dan digemari oleh banyak masyarakat, namun bukan berarti sinetron tidak memiliki pengaruh yang negatif bagi masyarakat khususnya bagi kita para remaja.
Oleh karena itu,  sebagai remaja kita seharusnya menempatkan sinetron sebagai media hiburan yang mendidik. Seharusnya kita memiliki filter terhadap sinetron yang kita tonton, mana nilai yang seharusnya kita ambil sebagi pelajaran  dan mana yang tidak seharusnya kita tiru.
Ingin berkembang ke arah yang lebih baik atau kearah yang lebih buruk ? ini semua tergantung dari pilihan kita.
Sekian yang dapat saya sampaikan, jika ada kata-kata dari saya yang kurang berkenan saya mohon maaf. Sekian dan terima kasih.

                                                            Nama : Gabriella Angelin Saranga’
                                                            Kelas : XII IPA 2




             

Tidak ada komentar:

Posting Komentar